Search and Subscribe

PageList2

Search

Senin, 29 November 2010

daftar buku yang ku sukai

1.rangers aprentice
buku ini menceritaakan tentang kehidupan murid rangrs.will adalah anak ward yang sangat ingin menjadi         seorang kesatria tapi saat dia melamar menjadi seorang kesatria dia ditolak  karena postur tubuh nya tak cocok,lalu dia mencoba menjadi pengurus kuda tapi juga di tolak hingga akahir nya dia di terima oleh seorang rangers yang tidak pernah di harapkan karena dianggap mempraktikan ilmu sihir .ternyata ranger adalah orang yang sangat penting dalam kerajaan merka memiliki keahlian melacak jejak,memanah,menyamar,dan mereka sangat pintar.dan masih banyak cerita petualangan dan peperangan ranger.
2.percy jakson
Percy Jackson & Dewa-Dewi Olympia adalah serangkaian novel fantasi dan petualangan yang ditulis oleh Rick Riordan. Novel ini menceritakan mengenai seorang pemuda bernama Percy Jackson yang merupakan anak dewa Poseidon. Novel ini berlatar di Amerika Serikat pada masa kini dan berdasarkan mitologi Yunani. Seri ini terdiri dari lima buku dan beberapa buku tambahan. Pencuri Petir (judul asli: The Lightning Thief), buku pertamanya, telah dibuat menjadi film berjudul Percy Jackson & the Olympians: The Lightning Thief, yang dirilis di Amerika Serikat dan Kanada pada 12 Februari 2010.

3.The Lord of the Rings

The Lord of the Rings adalah novel kisah fantasi epik karangan J. R. R. Tolkien. Diterbitkan dalam tiga jilid pada tahun 1954 dan 1955, masing-masing jilid terdiri dari dua buku. Jilid pertama diberi judul The Fellowship of the Ring, jilid kedua The Two Towers dan jilid ketiga The Return of the King. Kisah ini ditulis dari tahun 1937 sampai 1949 dan menjadi salah satu karya sastra abad ke-20 yang paling populer dan diterjemahkan ke dalam 38 bahasa. The Lord of the Rings telah difilmkan tiga kali, yang pertama sebagai film animasi oleh Ralph Bakshi pada tahun 1978 (sebagai bagian pertama dari dua film yang mulanya direncanakan), yang kedua pada tahun 1980 sebagai acara televisi. Karya ketiga, trilogi film The Lord of the Rings oleh sutradara Peter Jackson yang dirilis pada tahun 2001, 2002, dan 2003, memenangkan beberapa Academy Awards dan memperbaharui minat publik dalam trilogi ini dan karya Tolkien lainnya.

1.Harry Potter

Harry Potter merupakan salah satu seri novel fantasi karya J. K. Rowling dari Inggris mengenai seorang anak laki-laki bernama Harry Potter. Sejak rilis pertama novel ini, Harry Potter dan Batu Bertuah pada tahun 1997 di Inggris, buku ini telah mendapatkan ketenaran dan kesuksesan secara komersial di seluruh dunia, diangkat menjadi film, video game, dan beragam merchandise.
Latar belakang kisah ini kebanyakan berada di Sekolah Sihir Hogwarts dan berpusat pada pertarungan Harry Potter melawan penyihir jahat Lord Voldemort, yang menggunakan Ilmu Hitam untuk membunuh orang tua Harry.
Kesemua tujuh buku yang direncanakan Rowling dalam seri novel ini telah diterbitkan. Buku keenam, Harry Potter dan Pangeran Berdarah-Campuran versi asli bahasa Inggris diterbitkan pada 16 Juli 2005, sementara buku ketujuh, Harry Potter dan Relikui Kematian diluncurkan di seluruh dunia pada 21 Juli 2007 (versi terjemahan bahasa Indonesia diterbitkan pada tanggal 13 Januari 2008). Enam buku pertama dalam seri novel ini secara keseluruhan telah terjual lebih dari 325 juta kopi, dan telah diterjemahkan ke lebih dari 63 bahasa.[1][2]
Atas kesuksesan novel-novelnya ini, Rowling telah menjadi penulis terkaya sepanjang sejarah kesusasteraan.[3] Versi-versi asli dalam bahasa Inggris diterbitkan oleh penerbit Bloomsbury di Inggris Raya, Scholastic Press di Amerika Serikat, Allen & Unwin di Australia, dan Raincoast Books di Kanada. Versi bahasa Indonesia diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama.
Lima buku pertama telah diangkat menjadi film layar lebar oleh Warner Bros. dan mendulang kesuksesan besar. Film kelima, Harry Potter and the Order of the Phoenix, mulai diambil gambarnya pada Februari 2006, dan dirilis pada 11 Juli 2007 di Amerika Serikat. Film keenam, Harry Potter and Half Blood Prince, dirilis pada 15 Juli 2009.[4]

0 komentar:

bagus

bagus
lambang nya arh-advance yang lawas
bintang unggu

adjie brotot

Diberdayakan oleh Blogger.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites